Posts

Showing posts from January, 2017

Subhanallah tahun 2017 mengalami keunikan yang tidak terjadi selama 823 tahun

Image
 Maha suci Allah beserta kebesaranya, coba anda lihat di kalender tahun 2017 sangat unik dan tak pernah terjadi selama 823 tahun lamanya, dimana hari minggu pada bulan februari ada sebanyak 4 kali. Tidak hanya itu, hari-hari yang lain pun berjumlah 4 hari semua, Subhanallah...  Tanggal unik pun terjadi pada tahun 2017 : 1-1-2017 hari senin 2-2-2017 hari senin 3-3-2017 hari senin 4-4-2017 hari senin 5-5-2017 hari senin 6-6-2017 hari senin 7-7-2017 hari senin 8-8-2017 hari senin 9-9-2017 hari senin 10-10-2017 hari senin 11-11-2017 hari senin 12-12-2017 hari senin.  Dan indahnya aturan Allah untuk tahun 2017 : 5/5 - isra'miraj 6/6 - awal puasa 7/7 - idul fitri 12/12 - maulid Rasul  Berhenti sejenak dan bacalah ini, luangkan waktu kita dan gunakan waktu semenit untuk mengingat Allah. Sebutlah dengan sepenuh hati dan lidah yang fasih : SUBHANALLAH WALHAMDULILLAH WALAA ILAA HAILLALLAH ALLAHU AKBAR ASTAGHFIRULLAAH, LA.ILAAHA ILLALLAAH MUHAMADURRASULULLAH.  

Sehat itu kebutuhan bukan pilihan

Image
 Kesehatan jasmani dan rohani adalah nikmat terbesar yang Tuhan berikan pada kita semua, alangkah baiknya kita selalu bersyukur atas apa yang Tuhan berikan pada kita semua. Namun bukan berarti kita menyepelekan dan tidak menjaga kesehatan pada tubuh karena alasan malas atau biaya sehat itu mahal. Justru dengan di dasari dengan sikap disiplin memulai dari hal yang kecil bisa berdampak besar pada setiap tubuh kita, maka dari itu tanamkan selalu pribadi yang disiplin waktu supaya bisa mengatur waktu dengan baik, dalam arti bisa mengatur waktu bekerja,istirahat,berolahraga dan lain-lain. Mungkin bagi sebagian kalangan mengatakan untuk hidup sehat itu butuh biaya yang mahal, justru biaya yang mahal itu tidak lain adalah biaya pengobatanya, dengan kata lain sehat itu segalanya toh ketika sakit kenikmatan seperti hilang dalam setiap indra pada tubuh kita. Ada pepatah mengatakan " LEBIH BAIK MENJAGA DARI PADA MENGOBATI ". memang segalanya ditentukan oleh Tuhan, namun ketika kita

Kecelakaan maut di ciater

Image
 Telah terjadi kecelakaan maut antara motor dan mobil di daerah Ciater-Subang Jawa barat. Korban meninggal ditempat dua-duanya yang mengendarai motor Honda CBR 150cc, satu pria dan satu wanita. Menurut penjelasan warga setempat, korban yang mengendarai motor dari arah subang menuju arah Ciater mencoba untuk menyalip sebuah mobil di depanya, namun naas ketika akan menyalip mobil, motor yang dikendarai oleng hingga terjatuh dan mobil dari arah lawan tak sempat mengerem sehingga melindas kedua orang yang terjatuh dari motor tersebut. Kejadian tersebut tejadi di depan pos garacia Ciater Subang, pada hari minggu, 15-01-2017 sekitar pukul 14:30 WIB. Kini kasus kecelakaan tersebut ditangani Polsek Ciater setempat. Polisi pun menahan satu unit mobil beserta sopirnya yang diduga melindas korban hingga tewas di tempat. Menurut penjelasan polisi, korban yang meninggal yang perempuan adalah warga Desa gunung sembung kp. Cerelek kecamatan pagaden-Subang. Dan korban meninggal satu lagi seorang

Misteri situ tunggilis

Image
 Rawa atau situ tunggilis ini berada di jalan Cileungsi-jonggol,tepatnya sebelah timur cileungsi. Situ tunggilis ini beletak di pinggiran jalan raya arah Cileungsi-Jonggol, sehingga sangat mudah untuk dilihat atau dituju. Karena hanya dengan melewati jalan raya arah cileungsi-jonggol anda akan melewatinya. Namun tahukah anda tentang Rawa atau Situ tunggilis ini banyak menyimpan misteri yang unik bahkan cukup menyeramkan juga. Karena beberapa bulan lalu telah ditemukan mayat tanpa identitas yang mengapung di situ tersebut, bahkan kejadian seperti mayat manusia sudah sering ditemukan bertahun-tahun dulu. Ada juga yang meninggal karena tenggelam, tapi warga sekitar seperti tak sedikit pun merasa takut untuk pergi ke rawa tersebut meski hanya untuk nongkrong aja. Menurut kesaksian orang setempat, mang udin (45), yang keseharianya sebagai penangkap ikan,udang dan tutut di rawa tersebut. Memang rawa tersebut ada penunggunya sejak dulu, bahkan dia menuturkan ikan-ikan yang hidup di raw

Kampung kambing

Image
 Jika kita mendengar kata Kampung, pasti yang kita pikir hanya kampung atau Desa yang berpenghuni manusia. Namun kampung yang satu ini sangat unik karena kampung ini berpenghuni Kambing semua. Terdengar aneh kan hehe... Kampung Kambing ini terletak di suatu desa di daerah Kuningan-Jawa barat. Tepatnya di Desa Cibuntu-Kuningan. Kampung kambing ini berletak di pesisian pesawahan warga, dengan kandang yang berjejer rapi seperti halnya sebuah rumah-rumah diperkampungan lainya. Kampung kambing ini juga merupakan tempat wisata dan sangat cocok buat anda yang ingin bersantai ria di wisata kampung kambing ini. Jika anda berkunjung kesana, anda akan disuguhkan dengan pemandangan pegunungan yang sejuk nan alami yang dikerilingi sawah dipinggiranya, selain itu juga anda bisa menjumpai bermacam-macam kambing yang berada disana, bisa memberi makan langsung kambing tersebut. Anda akan menjumpai warga setempat yang ramah tamah menyambut tamu dan anda bisa makan khas masakan sundanya yang sudah