Mengenal-mesin-pembakaran-raksasa


 Mesin raksasa ini disebut spray drayer,dengan ketinggian sekitar 30 meter dengan diameter lingkaran 20 meter.adapun fungsi dari mesin raksasa ini sebagai alat pembakaran lumpur dengan proses spray hingga menjadi butiran powder(bahan dasar keramik lantai).

 Cara kinerja mesi pembakaran ini menggunakan batu bara yang di bakar lalu uap dari pembakaran di hisap oleh sistem blower lalu di salurkan keatas melalui cerobong yang sudah terhubung kedalam mesin pembakaran spray drayer,uap panas ini lah yang membakar semburan lumpur yang keluar dari lubang nosel hingga menjadi butiran powder.

 Didalam mesin spray drayer ini terdapat 20 pasang alat penyembur atau yang disebut nosel,dimana tiap satu nosel terdapat tiga lubang penyemburan.lumpur yang disemburkan akan turun menjadi butiran powder karena proses pembakaran,kemudian disalurkana menggunakan conpeyor dan siap ditampung ke silo(tempat penampungan butiran powder).

 Mesin pembakaran ini bisa menghasilkan 20 ton butiran powder per jam nya.adapun tempat penampungan butiran powder atau disebut silo bisa menampung sekitar 1000 ton butiran powder.ketinggian silo mencapai 20 meter dengan diameter 15 meter.

 Butiran powder adalah bahan dasar tanah yang di milling atau di giling menjadi lumpur kemudian di bakar melalu proses spray.makanya mesin raksasa ini di sebut dengan spray drayer.

 Setelah proses pembakaran,butiran powder ini akan siap di cetak menjadi keramik mentah melalu mesin press sesuai ukuran keramik nya.

 Sekian artikel tentang mesin pembakaran raksasa atau spray drayer dari saya,semoga bermanfaat dan menambah wawasan anda.
 Terimakasih.

Comments

Popular posts from this blog

Mengenal istilah tatanen sunda

Khasiat-kepala-belut

Mengenal-rambutan-aceh-plat